Kondisi banjir yang merendam jalan desa di Dusun Parit Baru Desa Tempapan Kuala Kecamatan Galing Kabupaten Sambas. |
Sambas - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Sambas menyebabkan sejumlah tempat terendam banjir, seperti yang dialami oleh warga Dusun Parit Baru Desa Tempapan Kuala Kecamatan Galing Kabupaten Sambas. Tingginya intensitas curah hujan yang terjadi sejak malam hari, mengakibatkan wilayah desa tersebut terendam banjir.
Wais Al Qurni pemuda Desa Tempapan Kuala mengatakan, akibat curah hujan yang tinggi menyebabkan jalan desa terendam banjir.
"Selain merendam jalan desa dan pekarangan rumah penduduk, air juga telah merendam rumah warga. Air sudah masuk ke dalam rumah warga," ujar Wais, Kamis (12/12/2024).
Hujan deras kata Wais, mulai terjadi sejak dini hari dan berlangsung hingga siang hari.
"Kondisi hujan deras sudah terjadi dari subuh tadi, hingga pukul 11.00 WIB tadi. Akibatnya, air mulai menggenangi jalan dan pemukiman serta sudah masuk ke dalam rumah warga, sehingga akses untuk kendaraan roda 2 tidak dapat melintas," katanya.
"Dan kondisi sekarang, hujan memang hujan sudah mulai reda. Hanya saja di khawatirkan hujan akan kembali mengguyur desa Tempapan Kuala. Kita juga khawatir karena sekarang air dalam keadaan pasang," kata Wais Al Qurni.
Editor : Gindra