Karmadi, anggota DPRD kabupaten Sambas. |
Sambasnews.com-Anggota DPRD kabupaten Sambas Karmadi berharap, dalam rangka mewujudkan percepatan pembangunan di Kabupaten Sambas, pekerja buruh dan Pemkab Sambas dapat terus bersinergi.
Harapan tersebut disampaikan oleh Karmadi, dalam rangka peringatan hari buruh internasional tahun 2023.
"Untuk menjadikan Kabupaten Sambas sebagai daerah terunggul di Kalimantan Barat, tentu tidak terlepas dari peran serta dari seluruh pekerja buruh di berbagai sektor," ujar Karmadi.
Anggota fraksi PKS DPRD Sambas itu yakin, sebagai daerah yang terletak di wilayah perbatasan, Kabupaten Sambas tidak terlepas dari peran penting pekerja buruh.
"Saya mengucapkan selamat Hari Buruh Internasional 1 Mei 2023. Sebagai salah satu wilayah perbatasan antara negara Indonesia dan Malaysia, pekerjaan buruh di Kabupaten Sambas sangat memiliki peran penting terutama dalam pembangunan diberbagai sektor," katanya.
"Saya berharap seluruh pekerja buruh dan Pemkab Sambas terus bersinergi dalam mewujudkan Sambas yang Berkemajuan, sehingga menjadi daerah terunggul di Kalimantan Barat," tutup Karmadi.