Serda Maulid Terima Penghargaan Dari Pangdam Sulaiman Agusto

Editor: Redaksi

 

Penyerahan piagam penghargaan oleh Pangdam Sulaiman Agusto kepada Serda Maulid

Sambasnews.com (KUBU RAYA)-Babinsa salah satu desa di wilayah Koramil 1208-05/Pemangkat, Kodim 1208/Sambas, Serda Maulid menerima Piagam Penghargaan sebagai Babinsa Terbaik dan Berprestasi dari Pangdam XlI/Tanjungpura.

Pemberian penghargaan ini berlangsung di Makodam XII/Tpr, Senin (21/2/2022).

Serda Maulid menerima Piagam Penghargaan ini atas prestasinya lewat aksinya, membantu kesulitan masyarakat yang sedang mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Pembangunan Desa Lonam, Pemangkat, Sambas beberapa waktu lalu. 

Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Pangdam Xll/Tpr Mayjen TNI Sulaiman Agusto, S.I.P., M.M. di Ruang Koridor Gedung A, Makodam XlI/Tpr Jalan Mayor Alianyang, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya.

Pangdam XII/Tpr dalam kesempatan tersebut memberikan piagam penghargaan dan tali asih kepada Serda Maulid. Acara pemberian penghargaan dihadiri Dandim 1208/Sambas, Letkol Inf Dadang Armada Sari S.I.P dan Danramil 1208-05/Pemangkat, Kapten Inf Karyadi.

Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Sulaiman Agusto mengapresiasi Serda Maulid. Apa yang telah dilakukan oleh Babinsa Serda Maulid katanya, merupakan implementasi dari perintah harian KASAD yakni TNI AD harus hadir di tengah-tengah masyarakat apapun bentuknya dan selalu menjadi solusi.

"Babinsa harus selalu membantu kesulitan masyarakat dan jadi solusi. Terima kasih atas dedikasinya," ujar Pangdam, dikutip dari halaman Instagram Kodim 1208/Sambas.

Pangdam berharap hal baik yang sudah dilakukan dapat terus dilakukan oleh Serda Maulid, serta dapat menjadi contoh bagi Babinsa lainnya untuk selalu membantu kesulitan masyarakat.

"Terus lakukan hal-hal yang positif dalam tugasmu sebagai Babinsa," pesan Mayjen TNI Sulaiman Agusto.

Share:
Komentar

Berita Terkini